Redefining Home with HijabChic x Tiqasya Exclusive Family Collection
Apa yang terlintas pertama kali saat mendengar kata "keluarga"? Beberapa kata seperti nyaman, rumah, tempat pulang, dan masih banyak lagi kata dengan vibes hangat yang terlintas di kepala. Keluarga memang jadi salah satu safe haven, pilihan kita untuk pulang dan jadi penguat kita untuk menjalani hari. Terinspirasi dari keluarga dan rumah dan untuk mengawali tahun 2024 ini, HijabChic mengeluarkan koleksi spesial berkolaborasi bersama Tiqasya. Ada banyak alasan yang menjadikan koleksi ini spesial. Koleksi yang merupakan salah satu lini HijabChic Gold ini hadir dari beragam inspirasi cerita-cerita keluarga dari orang-orang yang ada di sekitar HijabChic dan Tiqasya. Cerita dari team, audience, customers, dan masih banyak lagi cerita inspiratif lainnya. Koleksi ini didesain khusus dengan perpaduan warna dan ornamen yang merepresentasikan rumah dan keluarga. Koleksi istimewa ini hadir untuk kamu dan keluarga. Simak beberapa alasan kenapa kamu harus memiliki koleksi ini.
Agar Keluarga Lebih KompakAlasan pertama kenapa kamu perlu punya baju couple keluarga adalah agar keluarga terlihat lebih kompak. Terkadang, setiap anggota keluarga bisa terasa seperti sibuk dengan dunia pribadi mereka sendiri. Koleksi HijabChic x Tiqasya hadir dengan motif yang menunjukan keharmonisan dengan warna-warna hangat yang menenangkan. Ada beragam pilihan yang bisa dipilih mulai dari atasan, bawahan, dress, outer, dan masih banyak lagi.
Pilihan unik bagi keluargaMomen paling menarik dan memorable apa yang paling kamu ingat dari keluarga. Jika sudah lama sejak terakhir kali kamu menghabiskan momen yang memorable bersama anggota keluargamu, ini saatnya untuk melakukannya dengan membeli baju couple keluarga baru. Koleksi HijabChic x Tiqasya bisa jadi pilihan tepat bagi keluarga karena kamu dan keluargamu pastinya punya ciri khas yang beda dari keluarga lain. Ini bisa menjadi kesempatan untuk menunjukan style yang berbeda dan unik dari keluarga.
Bisa Dipakai untuk Beragam MomenKoleksi HijabChic x Tiqasya hadir dengan desain eksklusif yang timeless sehingga bisa dipakai untuk beragam momen. Mulai dari momen gathering bersama teman dan keluarga, office look, daily look, dan beragam momen lainnya. Didesain dengan material berkualitas yang long lasting sehingga bisa dipakai hingga nanti. Koleksi ini bisa didapatkan baik secara online dan offline di official stores HijabChic.
Sudah tau kan kenapa koleksi HijabChic x Tiqasya ini jadi koleksi yang istimewa. Dengan desain yang merefleksikan keluarga dan rumah, koleksi ini hadir sebagai pengingat bahwa apapun hal yang sedang kamu hadapi sekarang, keluarga akan selalu jadi pilihan tempat yang nyaman untuk pulang dan membuat kita lebih semangat menjalani hari. Dapatkan koleksinya sekarang. Ada koleksi atasan, bawahan, outer, dress untuk wanita, pria, dan anak yang sudah bisa kamu dapatkan di stores HijabChic.